METRO PATI

Tradisi Siraman Air Kembang, Kodim Pati Melepas Prajurit Masa Pensiun

20 Views

PATI NEWS METRO.CO – Dandim 0718/Pati Letkol ARM Arief Darmawan S.Sos selesai melaksanakan Upacara Bendera, melepas Tiga Personilnya yang memasuki Masa Persiapan Pensiun (MPP) di halaman Makodim 0718/Pati, Senin, (4/6).

Memasuki Masa Persiapan Pensiun adalah suatu kebanggaan bagi seorang prajurit, hari demi hari, bulan demi bulan, tahun berganti tahun dengan segudang pengalaman dan tugas yang di embannya. Dan pada akhirnya Pelda Sugiarto, Sertu Kenang dan Sertu Hanafi sampailah pada masannya.

Dalam sambutanya, Dandim Pati Letkol ARM Arief Darmawan S.Sos  menyampaikan,”Saya atas nama Pribadi dan mewakili seluruh anggota mengucapkan terima kasih atas segala pengabdiannya selama ini, jaga selalu citra TNI dalam kehidupan bermasyarakat serta tularkan semangat pengabdian prajurit di tengah masyarakat,”kata Dandim.

Lebih lanjut Dandim mengatakan,” jaga komunikasi dengan Kodim terutama pada rekan-rekan, serta jaga netralitas TNI mengingat dalam pelaksanaan MPP anda juga masih merupakan anggota TNI,” kata Dandim.(tim NM/pati).

 

 

 

BACA JUGA  Pemkab Pati   MOU Dengan Kejaksaan Negeri  Demi Terciptanya Hukum Yang Adil dan Bermartabat

Redaksi

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *